IMPLEMENTASI KONSEP AL-I`TISHAM SEBAGAI GERAKAN PENANGGULANGAN KEMISKINAN DI ERA NEW NORMAL (ANALISIS QS. ALI-`IMRAN: 103)
Published 2024-06-21
Keywords
- Kemiskinan, New Normal, Sukarelawan.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi dari konsep al-I’tisham sebagai gerakan
penanggulangan kemiskinan (analisis Q.S., Ali-Imran: 103). Fenomena kemiskinan menjadi sebuah
permasalahan yang dihadapi negara Indonesia, terutama pasca pandemi. Hal ini terjadi akibat terjadinya
hambatan dalam proses sirkulasi ekonomi pada kehidupan masyarakat. Pemerintah telah mengupayakan
beberapa strategi untuk dapat mencegah kenaikan angka kemiskinan, namun tentunya perlu ada upaya yang
lahir juga dari masyarakat sebagai perpanjangan tangan dari penerapan dan penyaluran beberapa kebijakan
dengan gerakan sukarelawan. Tujuan dari penelitian ini yakni mengetahui bagaimana konsep dari al-I’tisham
dalam penanggulangan kemiskinan dengan gerakan sukarelawan. Dengan menggunakan metode grounded
theory, kajian ini akan melihat ayat-ayat yang terkait dengan tindakan sukarelawan masyarakat serta
mengidentifikasi pola dan tema yang muncul dari ayat-ayat tersebut. Selanjutnya, dari hasil identifikasi tema,
akan dicari pesan moral yang terkandung dalam ayat-ayat tersebut. Rancangan metode penelitian grounded
research adalah prosedur kualitatif yang menghasilkan sebuah teori yang menjelaskan, pada tataran konsep,
sebuah proses, kegiatan, perbuatan atau interaksi yang terjadi pada suatu waktu tertentu. Adapun hasil dari
penelitian ini yaitu masyarakat perlu untuk mengambil peran dengan gerakan sukarelawan yang dapat
membantu meminimalisir angka kemiskinan yang ada di Indonesia.